Desa Nanjungjaya Kec Kersamanah masuk dalam wilayah krisis Air Bersih: ini yang disampaikan Sekdes
Garut.Newsletter-jabar.com
Sekretaris Desa Nanjungjaya Kecamatan Kersamanah, Suprihat menyampaikan.bahwa, ada beberapa Wilayah yang berdasarkan hasil pemetaan, masuk dalam wilayah krisis Air Bersih.hal tersebut disampaikan pada awak media ruang kerjannya Rabu 6/09/2023
Lanjut Sekdes beberapa wilayah tersebut diantaranya Lingkungan RW, 01,02,03,04, dan Wilayah RW 06, tapi hingga saat ini di wilayah tersebut masih dalam tahap aman, karena hingga saat ini belum ada laporan dari para ketua RW dan dari Kepala Dusun, terkait warga kesusahan air bersih, tapi belum tahu jika satu mingu dua minggu kedepan,ya semoga cepat turun Hujan Imbuhnya.
Saat di pertanyakan terkait Luas areal persawahan yang ada di Desa Nanjungjaya Kecamatan Kersamanah, menjelaskan bahwa di Desa Nanjungjaya Kecamatan Kersamanah tercatat sekira 65 Hektar, seluruh nya merupakan sawah Tada Hujan Sawah guludug kata orang tua dulu,
Saat disinggung terkait dengan adanya Program pembangunan Tanggul Irigasi Copong, sekdes menyampaikan" Bahwa Itu merupakan Program Gagal, karena hingga saat ini, azas Manfaatnya belum pernah dirasakan.ketusnya
"Pernah dulu paska di bangunnya saluran irigasi Copong, Hanya membawa petaka, karena datang air Bah,saat turun hujan yang mengalir melalui tanggul irigasi, sehingga membuat, warga di wilayah RW 06 menjadi korban, air mbah yang masuk di pemukiman warga, namun setelah itu tanggul irigasi Bendungan Copong. mungkin keberadaannya, tidak diurus dan dibiarkan begitu saja.
Harapannya, semoga program pembangunan Bendungan dan saluran air irigasi Copong, secepatnya bisa di optimalkan, agar manfaatnya bisa dirasakan, seluruh warga masyarakat khususnya di garut utara, karena sebagian besar warga masyarakat di garut utara sebagai buruh dan petani ungkapnya,
Rika N
Editor W Sumantri
Komentar
Posting Komentar