KAA, BNBR, dan Lainnya Gelar Aksi Lingkungan di Bantaran Sungai Cipeujeuh
GARUT, NEWSLETTERJABAR.COM-- Menindaklanjuti kegiatan Aksi Sosial sebelumnya, Komunitas Kerabat Asep Ahlan (KAA) bersama LSM Bhakti Negeri Bela negara (BNBR), Lingkungan Anak Bangsa (LIBAS), dan BAGUNA kembali menggelar acara Aksi Sosial berupa kerja bakti di bantaran sungai Cipeujeuh yang terletak di perbatasan Kelurahan Kuto Kulon dengan Kelurahan Muarasanding Kecamatan Garut Kota Kabupaten Garut. Minggu (07/08/2022)
Turut terlibat dalam kegiatan Aksi Peduli Lingkungan tersebut, selain warga Kampung Dayeuhandap dari Kelurahan Muarasanding dan Kelurahan Kota Kulon, juga mahasiswa UIN Palembang yang sedang ber-KKN, dan beberapa awak media.
Seorang awak media dari Koran Fakra, Indra, menyebutkan, demi lingkungan dirinya bersemangat terlibat dalam aksi Peduli Lingkungan tersebut.
"Ayo kita benahi. Eko sistem kita ada di perairan. Ayo lindungi," imbau Indra.
Mewakili Ketua KAA, Asep Ahlan, Sekretaris KAA, Asep Yadi, akrab disapa Bah Asyad, menyampaikan, di bantaran sungai Cipeujeuh masih terdapat banyak sampah yang dapat menyumbat arus sungai.
"Selain mengganggu lingkungan, tumpukan sampah tersebut dapat mengakibatkan penyempitan sungai serta menyumbat arus sungai yang dapat menimbulkan kembali banjir," ujar Bah Asyad.
Ditambahkan Bah Asyad, pasca banjir beberapa waktu lalu, banyak sampah dan tanah yang abrasi yang rawan longsor yang dapat mengakibatkan bencana yang lebih patal lagi.
"Ayo bagi yang peduli lingkungan, kita bersama-sama berpartisipasi turut menjaga lingkungan agar tidak terulang kembali," imbau dia.
Diharapkan pihak KAA, instansi terkait dan para pemerhati lingkungan dapat berperan aktif mengantisipasi bencana banjir.
"Dengan terpeliharanya lingkungan sungai yang bersih dan sehat, diharapkan ke depan bencana banjir tidak terulang kembali," tutup Bah Asyad.
Dilaporkan oleh Lina T Gempur
Komentar
Posting Komentar