Ketua Komunitas WBG, H Igoed, Siap Berdedikasi di Partai Demokrat
GARUT, NEWSLETTERJABAR.COM-- Ketua Komunitas Wisata Belanja Garut (WBG), dulu disebut Car Free Day Garut, H Igud Saepudin, biasa disapa H Igoed, akhirnya memutuskan bergabung ke Partai Demokrat sebagai bahtera politik yang akan ditumpanginya.
Disebutkan H Igoed, Komunitas Wisata Belanja Garut yang berisi UMKM yang terdiri atas pedagang tenda, baik kuliner, fashion maupun aksesoris, siap bergabung ke dalam wadah politik Partai Demokrat.
"Para pelaku UMKM khususnya yang berada dalam naungan Komunitas Wisata Belanja Garut, memutuskan bergabung dengan Partai Demokrat karena figur pimpinan Bapak AHY yang salah satu misinya membesarkan UMKM," ujar H Igoed kepada awak media di sela-sela kegiatan Pemotongan Hewan Kurban DPC PD, Minggu (10/07/2022).
H Igoed bersama Ahmad Bajuri dan AHY
Diakui dia, saat Ketua Umum Partai Demokrat, Agus Harimurti Yudhoyono (AHY), berkunjung ke Kabupaten Garut dalam rangka Safari Ramadhan 1443 H lalu, dirinya sempat melakukan sedikit obrolan,
"Pada saat itu, selepas Pak AHY berbelanja di stand-stand milik para pelaku pelaku UMKM Garut, saya sempat berdialog," tutur dia.
"Beliau juga menyampaikan rasa bangganya dapat melakukan kegiatan di Garut dengan mendatangi pelaku UMKM,” sambung H Igoed.
Selain itu, lanjut H Igoed, Partai Demokrat di bawah pimpinan AHY memiliki program-program yang memiliki pandangan jauh ke depan serta terintegrasi dengan rakyat.
"Hal itu menandakan Partai Demokrat akan selalu memperjuangkan rakyat," tandas H Igoed.
Ditegaskan dia, karena kekuatan Visi dan Misi Partai Demokrat yang memiliki konsistensi terhadap sinergitas dan loyalitas terhadap rakyat, dirinya siap berdedikasi di Partai Demokrat serta siap ikut ke dalam kontestasi di Pileg 2024.
"Dalam upaya mewujudkan dedikasi terhadap masyarakat, saya pun siap maju di Pileg 2024 mewakili Partai Demokrat dengan harapan bisa menjadi penyambung pelaku UMKM," ungkap H Igoed.
Diharapkan dia, Partai Demokrat dapat terus melakukan sinergitas serta berpihak kepada rakyat sesuai dengan slogan Partai Demokrat, yakni berkoalisi dengan rakyat.
Terakhir H Igoed menuturkan, walau dirinya sebagai anggota baru Partai Demokrat, dirinya sudah dapat merasakan dampak dari kebijakan AHY saat berkunjung ke Kabupaten Garut beberapa waktu tersebut.
"Saya sebagai orang baru saja sudah dapat merasakan bagaimana daya tarik Pak AHY saat melakukan kunjungan ke UMKM sewaktu acara di Festival Ramadhan di lapangan parkir Islamic center bulan April lalu. Hal itu menunjukan perhatian yang sangat besar terhadap UMKM, dan itu yang membuat saya mantap tinggal di Partai Demokrat serta maju di Pileg 2024," tutup H Igoed. (Ed. Toni G)
Komentar
Posting Komentar