Gawaris Garut Susun Kepengurusan, Abdul Hayat: 'Wartawan Garda Terdepan Lawan Hoax'
GARUT, NEWSLETTERJABAR.COM-- Sejumlah wartawan dari berbagai media di Kabupaten Garut berkumpul di kedai kedai kopi dan rumah makan Bu Rika di Kampung Pasirjengkol, Desa Sukahaji, Kecamatan Sukawening Garut, dalam acara pengukuhan kepengurusan DPC Gabungan Wartawan Indonesia Satu (Gawaris) Garut. Minggu (26/12/2021)
Hadir dalam acara tersebut, selain para pengurus DPC Gawaris Garut, hadir juga perwakilan DPD Gawaris, Oman atau Rohman; dan Kepala Desa Sukahaji sekaligus Wartawan Senior, Abdul Hayat.
Seusai pengukuhan, Ketua DPC Gawaris Kabupaten Garut, Budi HW, menyampaikan, wartawan hendaknya memiliki wadah yang dapat bermanfaat, selain untuk menjalin persatuan, juga untuk mengembangkan potensi kreativitas.
"Perlunya wadah, selain untuk kepentingan persatuan, juga untuk mengembangkan Potensi dan kreativitas para wartawan," ujar Budi.
Diharapkan Budi, kepengurusan DPC Gawaris benar-benar dapat sebagai perekat silaturahmi.
"Mudah mudahan dengan terbentuknya kepengurusan DPC Gawaris ini menjadi tali silaturahmi antar-wartawan, khususnya di Kabupaten Garut bertambah erat, saling menghargai, dan bekerjasama dengan optimal," harap Budi HW.
Di sesi terakhir dalam acara pengukuhan kepengurusan tersebut dilakukan penyerahan surat keputusan dari Ketua Umum Gawaris Melalui perwakilan DPD, Rohman, kepada Ketua DPC Gawaris Kabupaten Garut.
Dalam kesempatan yang sama mantan wartawan senior yang sekarang menjadi kepala desa Sukahaji, Abdul hayat, dalam sambutannya, lebih banyak memberi support kepada wartawan yang hadir agar tetap menjalankan profesinya dengan baik supaya lebih maju.
Profesi wartawan, tutur dia, harus tetap dijunjung tinggi serta bisa memberi pencerahan kepada masyarakat.
"Apalagi sekarang ini banyak informasi-informasi hoax. Ini tugas wartawan untuk menetralisirnya," ungkap Abdul hayat.
"Wartawan yang benar adalah yang bisa bersikap profesional. Dan yang dapat membawa seorang wartawan itu profesional adalah organisasi profesi wartawan sendiri, bukan yang lain," sambung Abdul Hayat memungkas. (Ridwan F)
Komentar
Posting Komentar