Doorprize berupa Beras dari Polsek Bayongbong bagi Lansia yang Divaksin

 


GARUT, NEWSLETTERJABAR.COM-- Polsek Bayongbong menyediakan doorprize yang berupa beras bagi para lansia yang telah divaksin. Selasa (09/11/2021)


Disebutkan, kondisi pelaksanaan Vaksinasi Covid-19 di Desa Cikedokan Kecamatan Bayongbong Kabupaten Garut, Jawa Barat tersebut memang ada yang berbeda karena pada kegiatan vaksinasi kali ini, pihak Kepolisian Sektor Bayongbong Polres Garut bagi bagi beras khusus bagi lansia yang melaksanakan vaksinasi baik dosis pertama maupun dosis kedua.



Disampaikan Kapolsek Bayongbong Polres Garut, Iptu Yusli Yulianto, pemberian beras tersebut sebagai bentuk apresiasi dari pihak Kepolisian Sektor Bayongbong khususnya bagi para lansia yang telah bersedia melaksanakan vaksinasi.


"Ke depannya program vaksinasi bagi para lansia dapat berjalan sesuai dengan yang diharapkan dan target vaksinasi dapat tercapai sesuai dengan waktu yang telah ditentukan," harap dia memungkas.  (Layla)

Komentar

Postingan populer dari blog ini

Relawan SIAP NDan Ucapkan Selamat dan Sukses Atas Ditunjuknya Dandan Maju Calon Walikota Bandung

Nasib Pilkada Garut 2024 dalam Situasi Integritas KPUD Dipertanyakan Publik

Garut Membutuhkan Pemimpin Berjiwa Enterpreneur Government