Bersama Perwira Asistensi Polres Garut Kapolsek Singajaya Monitoring Vaksinasi Lansia secara 'Door to Door'

 


GARUT, NEWSLETTERJABAR.COM-- Guna mengejar target vaksinasi secara maksimal, Kapolsek Singajaya, AKP Sahono, bersama Forkopimcam Peundeuy serta Perwira Asistensi Polres Garut melakukan Monitoring Vaksinasi Lansia secara Door To Door di Kampung Cinangsi RT 02 RW 14, Desa Toblong, Kecamatan Peundeuy, Kabupaten Garut, Jawa Barat. Rabu (10/11/2021).


Disampaikan Kapolsek Singajaya, AKP Sahono, dilakukannya vaksinasi secara Door to Door dapat membawa hasil yang maksimal.




"Kali ini Vaksinasi secara Door to door Kami lakukan, Karena dengan cara seperti inilah target Vaksinasi bisa maksimal, apalagi untuk Lansia, ini perlu ekstra kerja keras dari semua pihak," ungkap dia.


Diharapkan AKP Sahono, pelaksanaan Vaksinasi terhadap lansia tersebut dapat mencapai target maksimal.


" Mudah-mudahan target Vaksinator Lansia Maksimal, dan tentunya apa yang kita harapkan bisa tercapai, ikhtiar dan berdoa kepada Alloh SWT, semoga Pandemi Covid-19 ini segera berakhir ", pungkas Kapolsek. (Ed. T Gempur)

Komentar

Postingan populer dari blog ini

Relawan SIAP NDan Ucapkan Selamat dan Sukses Atas Ditunjuknya Dandan Maju Calon Walikota Bandung

Nasib Pilkada Garut 2024 dalam Situasi Integritas KPUD Dipertanyakan Publik

Garut Membutuhkan Pemimpin Berjiwa Enterpreneur Government