Pendistribusian BST kepada 226 KPM di Desa Linggamukti Disaksikan Tiga Pilar Desa
GARUT, NEWSLETTERGARUT.COM– Program Bantuan
Sosial Tunai (BST) yang diluncurkan pemerintah melalui Kementerian Sosial
di Desa Linggamukti, Kecamatan Sucinaraja, diperuntukan
bagi masyarakat miskin dan masyarakat terdampak pandemi corona.
BST sendiri adalah bantuan
yang berupa uang tunai yang diberikan kepada keluarga miskin, termasuk
masyarakat terdampak dari Wabah Covid-19.
Kepala Desa Linggamukti Kecamatan, Rika Sugiarti, kepada
media mengatakan, sebanyak 226 KPM warga Desa Linggamukti enerima Bantuan
Sosial Tunai hari ini, Kamis (09/07/2020).
“Pendistribusian Bantuan
Sosial Tunai ( BST) Kepada 226 KPM ini dilakukan oleh PT POS Cabang
Wanaraja. Setiap KPM mendapatkan Rp 600 ribu,” kata Rika Sugiarti
Terpantau media di lapangan, pendistribusian BST yang
dilaksanakan PT POS Cabang Wanaraja tersebut, disaksikan langsung Tiga Pilar
Desa Linggamukti, yaitu Kepala Desa Linggamukti, Rika Sugiarti;
Bhabinkamtibmas Desa Linggamukti, Bripka Yanto Sugianto; dan Babinsa
Desa Linggamukti, Serka Suherman.
Dalam
pelaksanaan pendistribusian dana BST tersebut, setiap KPM diwajibkan
melaksanakan protokol kesehatan.
Pendistribusian dana
BST, sejak dimulai hingga selesai, berjalan dengan lancar. (RF)
Komentar
Posting Komentar